PADA awal tahun 1994 beberapa orang yang dimotori oleh Bapak Al. Subiyanta selaku Ketua Seksi Sosial Paroki (SSP) tergerak mendirikan Koperasi Kredit (Kopdit) atau Credit Union karena melihat kondisi banyak umat yang membutuhkan bantuan. Pada waktu itu, banyak umat yang meminjam kepada romo paroki, namun tidak dikembalikan. Dengan adanya Credit Union diharapkan umat atau masyarakat yang membutuhkan bantuan dapat menjadi anggota Kopdit atau CU tersebut.
Pada 28 Agustus 1994, setelah melalui beberapa kali pertemuan di Aula SMA Gonzaga, Pejaten, terbentuk dan lahir Koperasi Kredit dengan nama Merpati. Terpilih pengurus awal yang diketuai oleh Bapak Al. Subiyanta dengan jumlah anggota awal sebanyak 15 orang.
Demikian sejarah singkat Koperasi Kredit Merpati, semoga semakin memberikan dorongan semangat dalam meningkatkan keterlibatan kepedulian umat serta kualitas pelayanan yang berkesinambungan demi pengembangan Koperasi Kredit Merpati. Tuhan memberkati.
